Bismillahirohmanirohim.. Langkah awal yang penting adalah manajemen user. Kita harus membuat beberapa user untuk kepentingan berbeda-beda. Dengan asumsi memakai database MySql dan menggunakan sqlyog, mari kita mulai. Add user (icon gambar orang). Isi userName dengan hen. Host % (maksudnya nama komputer siapapun bisa mengakses, kalau mau membatasi bisa diberi nilai disini). Password: hen type password: hen. Global Priveleges biarkan tidak tercentang semua (untuk mengetahui apa dampaknya). Lalu, melalui icon gambar orang, klik manage Pemision. Pada combo box username pilih yang telah kita buat (hen@%). Pada database, kita diberi kewenangan penuh untuk memilih. Kalau pakai username hen, dia diperbolehkan mengakses database apa. Misal, kita pilih database test. Maka, uraian tabel akan berubah sesuai isi database. Misal, kita pilih tabel users hanya melihat saja (select). Kalau lebih detail lagi, batasi kolom mana yang boleh dilihat. Misal kita pilih first_name. Lalu klik apply. Untuk menguji dan melihat apa dan bagaimana dampak manajemen user yang telah kita buat, klik file > new connection > Klik New, isi dengan hen > OK > isi host dengan localhost > username: hen > password: hen. Conect dan simpan. Lihat dampaknya. Kalau memakai username hen dan password hen, ternyata hanya bisa membuka tabel test. Itupun dengan batasan hak akses hanya melihat. Tidak bisa mengedit. Menghapus. Dlsb. Semoga bisa membantu dan memberi semangat. Hariyanto (Surabaya) --- On Fri, 29/6/12, Hendra Agestha Hamid <the_agestha@yahoo.com> wrote:
|
__._,_.___
SPAM IS PROHIBITED
.
__,_._,___
Tidak ada komentar:
Posting Komentar