Kamis, 10 Mei 2012

[belajar-access] Re: SQL Server 2005 Express [1/11]

 

Terima kasih bang OPI atas artikelnya tentang SQL SERVER 2005 EXPRESS, saya tunggu episode-episode berikutnya...
Menyinggung lisensi SQL SERVER 2005 EXPRESS yang disebut sebagai aplikasi database yang free, yakni free untuk di download, free untuk didistibusikan, dan free untuk digunakan, apakah pada Access Runtime 2007 yang kita download juga boleh mendistribusikan (mengcopy untuk orang lain) seperti SQL SERVER 2005 EXPRESS?
Mohon maaf bang OPI jika yang saya tanyakan agak melenceng dari tema, karena perihal lisensi saya masih belum paham.
Sekali lagi terima kasih atas penjelasan bang OPI..

Salam,,

Adi
--- In belajar-access@yahoogroups.com, Sofyan Efendi <sofyanefendi@...> wrote:
>
> SQL SERVER 2005 EXPRESS
>
> SQL Server 2005 Express adalah versi terbaru dari MSDE (Microsoft SQL Server Desktop Engine).
>
> SQL Server 2005 Express merupakan aplikasi database yang free, yakni free untuk di download, free untuk didistibusikan, dan free untuk digunakan. Selain itu, SQL Server 2005 Express mudah digunakan, dan di dalamnya sudah termasuk beberapa feature dari SQL Server 2005. Penggunaan SQL Server 2005 Express dengan SQL Server 2005 Management Studio Express, akan membuat database yang kita buat menjadi mudah untuk diatur.
>
> DOWNLOAD SQL SERVER 2005 EXPRESS
>
> Sebelum kita belajar lebih jauh, harap download dahulu software SQL Server 2005 Express dan sofware-sofware pendukungnya. Silakan download di:
> http://msdn.microsoft.com/vstudio/express/sql/download/
>
> Dari link diatas, dapat kita rangkum, terdapat dua software yang wajib untuk kita download, yakni:
>
> 1. Microsoft SQL Server 2005 Express Edition:
> http://go.microsoft.com/fwlink/?LinkId=65212
>
> 2. SQL Server Management Studio Express:
> http://go.microsoft.com/fwlink/?LinkId=65110
>
> Harap download software yang Anda perlukan, dan untuk proses installasi, Insya Allah besok kita sama-sama bahas.
>
> Wassalaamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,
> Sofyan Efendi
> http://imopi.wordpress.com/
>

__._,_.___
Recent Activity:
SPAM IS PROHIBITED
.

__,_._,___

Tidak ada komentar:

Posting Komentar